Jenis - Jenis Mortar dan Fungsinya

mortar

Mortar dalam dunia teknik sipil, sebenarnya adalah istilah yang digunakan untuk campuran Semen, Pasir dan Air. Kebanyakan orang awam, sering berpikir bahwa mortar adalah semen, atau sama dengan semen padahal mortar dan semen itu berbeda. Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa mortar pada konsepnya sebenarnya adalah suatu campuran antara semen, pasir dan air sedangkan semen adalah campuran dari batu kapur, pasir silika, tanah liat dan pasir besi yang kemudian bahan - bahan inilah yang kemudian dicampur dan menjadi bahan dasar terbentuknya semen sebagai bahan perekat. Jadi dapat dikatakan bahwa semen adalah bahan dasar terbentuknya mortar.

Seiring dengan kemajuan jaman, maka sekarang kita sudah bisa menemukan mortar instan yang bisa dibeli ditoko dan langsung dapat digunakan dengan hanya dicampurkan dengan air. Sebelum adanya mortar instan yang dikeluarkan oleh pabrik - pabrik ini, kamu pasti sering melihat bagaimana para tukang membuat mortar diproyek, yaitu dengan mencampurkan semen konvensional, pasir yang sudah diayak, dan air, kemudian digunakan untuk keperluan seperti plesteran dinding ataupun spesi. Dengan adanya mortar instan atau sering disebut semen instan ini, maka kamu tidak perlu lagi mencampurkan pasir pada mortar tersebut, kamu hanya perlu menambah air dan langsung dapat digunakan untuk keperluan plesteran ataupun spesi.

Sekarangpun kita bisa melihat berbagai merk mortar yang ada dipasaran, dengan berbagai fungsi maupun kegunaan. Nah berikut ini adalah beberapa contoh mortar dengan jenis dan kegunaannya masing - masing :

1. Merk GE-310

mortar

Mortar ini digunakan untuk pekerjaan Acian Plesteran. Berat 1 zak mortar adalah adalah 40 kg. Daya sebar untuk ketebalan 2 mm adalah kurang lebih 13,7 m2 / 40 kg

Keunggulan :

1. Mudah digunakan dan siap pakai, hanya perlu ditambahkan air

2. Penggunaan tipis 2mm dan waktu pengerjaan lebih cepat sehingga menghemat biaya

3. Mencegah terjadinya retak rambut pada dinding akibat penyusutan

4. Hasil permukaan lebih halus dan bisa langsung dicat (tidak perlu diplamir)

mortar

2. Merk GE-210

mortar

Kegunaan untuk Plesteran & Pasangan Beton Ringan. Berat 1 sak adalah 50 kg. Daya sebar plesteran dengan ketebalan aplikasi 10 mm adalah kurang lebih 2,3 m2 / 50 kg.

Keunggulan :

1. Mudah digunakan dan siap pakai, hanya perlu ditambahkan air

2. Daya rekat tinggi dan mudah diaplikasikan

3. Ketebalan plesteran 10mm, aplikasi cepat dan rapi sehingga hemat biaya.

4. Mencegah terjadinya retak rambut pada dinding akibat penyusutan

5. Hasil lebih kuat dan permukaan dinding lebih halus

mortar

3. Merk GE-110

mortar

Kegunaan untuk Perekat Beton Ringan dengan berat per sak 50 kg.

Keunggulan :

1. Mudah digunakan dan siap pakai, hanya perlu ditambahkan air

2. Daya rekat tinggi hanya dengan ketebalan 3 mm

3. Waktu pengerjaan lebih cepat.

4. Hemat dalam pemakaian bahan

5. Hasil pengerjaan lebih rapi

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama